Diskusi Malam Kaum Buruh Pencinta Alam
Sejumlah anggota komunitas Pratapala berdiskusi mengenai kegiatan kepencitaalaman bersama Volunteer Panthera di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) Resort Selabintana, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (26/5/2018) malam.
Pratapala (Pratama Pencinta Alam) merupakan komunitas pencinta alam yang didirikan dan beranggotakan para buruh/pekerja di PT. Pratama Abadi Industri (JX) Sukalarang, Sukabumi, Jawa Barat sebagai salah satu kegiatan rekreatif dan edukatif serta pengabdian masyarakat.
